Gedung A Lantai 5, Jalan Pahlawan No.9 Semarang 50243, Jawa Tengah, Indonesia
jdih@jatengprov.go.id - (024) 8311282
15 Agustus 2019
3111 Kali
Penerimaan Penghargaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH Award) Kabupaten/Kota Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2019
asd

Semarang (15/8/2019) Biro Hukum SETDA Provinsi Jawa Tengah melaksanakan kegiatan penilaian Pengelolaan JDIH Kabupaten/Kota (JDIH Award) tahun 2019. Hasil dari penilaian tersebut adalah pemberian penghargaan kepada Pengelola JDIH Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Tengah sesuai dengan Keputusan Gubernur Jawa Tengah Nomor 002.5/40 Tahun 2019 Tentang Pemenang Lomba Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Kabupaten/Kota Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2019. JDIH Award ini dimaksudkan untuk mendorong Kabupaten/Kota agar lebih meningkatkan pengelolaan JDIHnya masih-masing agar pelayanan informasi produk hukum kepada publik bisa optimal, mudah, murah, cepat dan akurat.

Pemberian penghargaan diperoleh berdasarkan hasil penilaian JDIH yang telah dilaksanakan mulai minggu ke empat bulan Januari sampai bulan Juli 2019 dengan tim penilai dari Biro Hukum, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM, dan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah. Peserta penilaian tersebut terdiri dari Pengelola JDIH Bagian Hukum Setda Kabupaten/Kota Se Jawa Tengah. Indikator penilaian terdiri dari Kelembagaan, Sarana/Ruang JDIH, Prasarana (Perabot /Perlengkapan), SDM Pengelola JDIH, Koleksi JDIH, Pengolahan Bahan Pustaka,  Pelayanan,  Pemanfaatan TI serta Inovasi Pengelolaan JDIH

Setelah melakukan penilaian diperoleh 5 (lima) Kabupaten/Kota terbaik yaitu :

  1. Kabupaten Semarang sebagai Juara I;
  2. Kabupaten Magelang sebagai Juara II;
  3. Kabupaten Pemalang sebagai Juara III;
  4. Kabupaten Batang sebagai Juara Harapan I; dan
  5. Kota Surakarta sebagai Juara Harapan II.

Penghargaan untuk Juara I telah diberikan pada tanggal 15 Agustus 2019 saat Upacara Peringatan Hari Jadi Provinsi Jawa Tengah Ke 69 di Lapangan Simpang Lima Semarang. Piala, Piagam Penghargaan dan Uang Pembinaan diserahkan oleh Bapak Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, S.H., M.IP kepada Bapak dr. H. Mundjirin ES, Sp.OG selaku Bupati Semarang.

(hes)