Gedung A Lantai 5, Jalan Pahlawan No.9 Semarang 50243, Jawa Tengah, Indonesia
jdih@jatengprov.go.id - (024) 8311282
04 Agustus 2023
1953 Kali
Seminar Raperda Tentang Pembentukan Hukum Daerah
asd

Premiere Hotel Tegal 4 Agustus 2023, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan seminar dalam rangka Menggagas Raperda Tentang Pembentukan Produk Hukum Daerah yang diinisiasi oleh Badan Pembentukan Perda (Bapemperda). Seminar tersebut dihadiri oleh Anggota Bapemperda DPRD Provinsi Jawa Tengah, Biro Hukum Setda Provinsi Jawa Tengah, Akademisi Universitas Semarang dan Bagian Hukum Kabupaten/Kota se Jawa Tengah.

Selaku narasumber pada seminar dimaksud Kepala Biro Hukum Setda Provinsi Jawa Tengah dan Ketua Bapemperda DPRD Provinsi Jawa Tengah menyampaikan gagasan Raperda tentang Pembentukan Hukum Daerah sebagai tindak lanjut diundangkannya Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2022 Tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 Tentang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan. Raperda dimaksud  memuat penguatan fungsi Bapemperda dan Biro Hukum Setda Provinsi Jawa Tengah dalam penyelarasan substansi Peraturan Daerah paska pengaturan harmonisasi, Kebutuhan pengaturan penggunaan teknologi informasi dalam pembentukan produk hukum daerah,

penguatan perencanaan pembentukan produk hukum daerah, pembinaan dan pengawasan pembentukan produk hukum daerah Kabupaten/Kota, analisis dan evaluasi untuk mengukur efektifitas regulasi, tata kelola Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum dan integrasi pelayanan hukum terpadu berbasis IT serta peningkatan partisipasi masyarakat.

Dengan adanya Raperda tentang Pembentukan Produk Hukum Daerah diharapkan dapat terwujud penataan produk hukum daerah di Jawa Tengah yang lebih baik sebagai upaya peningkatan Reformasi Birokrasi pada area perundang-undangan.